1 Jam Mahir bersama Ibis Paint ala Lithaetr, Inilah 3 Kenikmatannya

aplikasi edit gambar yang mudah
1 Jam Mahir bersama Ibis Paint ala Lithaetr, Inilah 3 Kenikmatannya. Gambar: canva
Assalamualaikum sahabat lithaetr, mari masuki dunia parenting, inspirasi, dan hiburan (musik, film, buku, dan drama Korea).

Alasan tertarik pakai Ibis Paint X,

Alhamdulillah, saya masih diberikan kesempatan untuk berbagi pengalaman lagi ke sahabat lithaetr. Kali ini, saya mau bercerita tentang pengalaman mengedit foto dan menggambar dengan sebuah aplikasi ponsel yang bernama Ibis Paint X. Kok tiba-tiba bicara soal ini? Iya, karena saya habis diracuni sama bunda Muyassaroh (Muyass).
Siapakah dia? Beliau adalah orang serba bisa nan kece. Mulai dari menulis, masak, dan menggambar jago. Makanya saya iri positif akut sama beliau, hehehe. Setelah melihat hasil gambar beliau, jadilah saya penasaran tentang aplikasi Ibis Paint X. Sebenarnya saya sudah belajar soal aplikasi edit foto dengan Adobe dan Corel, tapi karena saya merasa 2 aplikasi itu luar biasa, jadilah saya enggak bisa-bisa, hehehe. Bisa sih, cuma edit-edit yang sederhana saja, tapi karena sekarang punya trio krucil, agak jarang buka laptop atau komputer.
Nah, waktu bunda Muyass memberikan panduan soal Ibis Paint X ini, mencobalah saya. Dengan modal tab Advan milik suami, saya mencobanya. Tapi tampilan di tab saya agak berbeda dengan yang dimiliki bunda Muyass, jadilah saya eksplorasi sendiri dan setelah 1 jam lamanya, akhirnya saya bisa juga menggambar dan mengedit foto dengan aplikasi tersebut. Mau tahu bagaimana keseruan saya mencoba Ibis Paint X? Simak terus di sini, ya.

Tampilan Ibis Paint X

Seperti yang saya bilang di awal, tampilan saya agak berbeda dengan bunda Muyass punya, jadilah saya berusaha mengenalkan apa itu Ibis Paint X versi tampilan saya, ya.

1] Inilah logo Ibis Paint X

edit gambar mudah lewat ponsel
Logo Ibis Paint X

2] Jika dibuka maka akan ada tampilan berikut ini,

1 jam mahir gambar dengan ibis paint
Aplikasi Ibis Paint X

3] Kalau mau memulai menggambar atau mengedit foto, silakan klik gambar kuas yang ada tulisan galeri saya

4] Bagi newbie (baru pertama kali) menggunakan aplikasi ini langsung klik saja tanda plus (+), untuk memulai proyek edit foto atau menggambarnya, lalu akan muncul seperti ini,

ibis paint
Aplikasi Ibis Paint X
Di sini, kita disuruh memilih ukuran gambar yang nantinya akan.kita buat, ada SD, HD, dan bisa buat ukuran sendiri juga. Saya sih, biasanya memilih di 800×500 atau 600×400 untuk blog saya. Jadilah, saya pilih ukuran itu, lalu klik oke.

5] Setelah itu akan muncul kanvas kosong seperti ini,

cara mudah menggunakan ibis paint
Ibis Paint X

6] Ada beberapa tools di aplikasi ini,

cara cepat edit gambar via android

 

aplikasi mudah edit gambar via android
Di poin ini, saya enggak akan menjelaskan semua tentang tools-tools tersebut, sebab saya pun belum menggunakan semuanya. Saya hanya akan memberitahukan kegunaan beberapa yang sudah saya pakai.

7] Inilah tools-tools yang sudah saya pakai, yang saya tandai biru

cara cepat edit gambar
 
Tanda kamera = untuk import gambar yang akan diedit atau dicontoh untuk digambar.
Tanda + (plus) = untuk menambah layer atau area gambar agar gambar tidak numpuk dan bisa dibuang saat salah, atau diperbaiki satu per satu, seperti ini,
Tongkat sihir atau magic wand = digunakan untuk mengedit gambar area tertentu, agar saat mengedit warna tidak mengganggu di area lain.
Kuas atau brush = inilah tools utama untuk kita menggambar atau mengedit. Dalam tools ini akan ada banyak pilihan untuk menggambar atau mengedit, seperti ini,
Penghapus atau eraser = ya, buat menghapus.
Noda atau smudge = ini untuk memberikan kesan atau mempertajam gambar di bagian-bagian tertentu.
Kekaburan atau blur = untuk mengurangi hal-hal yang tidak begitu bagus, contoh: menghilangkan jerawat, hehehe.
Ember cat atau bucket = mewarnai dengan sekejap atau cepat.
Itulah kegunaan dari tools-tools yang telah saya gunakan.

Nah, inilah hasil gambar dan editan saya,

aplikasi mudah bagi ibu rumah tangga
Kreasi Ibis Paint

Bagaimana cara membuatnya? Silakan lihat bocoran singkatnya di sini,

Lalu, kenikmatan apa yang saya dapatkan setelah menggunakan Ibis Paint X ini?

Saya mendapatkan 3 kenikmatan,
  1. Mendapatkan ilmu baru lagi

  2. Semakin sering berlatih, maka akan semakin mahir

  3. Ternyata menggambar itu bukan bakat, tapi hanya butuh percaya diri, mau mencoba, belajar, dan terus berlatih, agar gambarmu semakin oke.

aplikasi gambar bagi yang gaptek
Kreasi Ibis Paint
Yups, itulah hal-hal yang saya dapatkan ketika menggunakan aplikasi Ibis Paint X ini. Cukup mudah bagi orang awam seperti saya. Bagaimana sahabat lithaetr, berani mencoba? Berikan jawabannya di kolom diskusi ya, terima kasih.

30 thoughts on “1 Jam Mahir bersama Ibis Paint ala Lithaetr, Inilah 3 Kenikmatannya”

  1. hihihi menarik juga Mba, jadi pengen ikutan belajar juga, kan lumayan buat edit-edit foto hihihi.

    Saya selalu kagum dan salut sama orang-orang yang kreatif banget pakai beragam aplikasi dari ponsel saja 🙂

    Reply
  2. Selamat udah berhasil diracuni oleh Bun Muyass, hehehe. Saya beberapa kali mencoba teracuni tapi tetap gak berefek. Emang dari sononya kali gak berbakat dan berminat dengan dunia menggambar. Ya, udah, saya nulis aja…

    Reply
  3. Baru lagi nih, saking banyaknya aplikasi serupa kadang bingung juga. Malah ada yg harus daftar ke premium dulu untuk memanfaatkan semua toolsnya. Boleh sih ini dicoba

    Reply
  4. Cukup mudah mba Yustrini ternyata kalau sudah mencoba. Tadinya saya pikir juga begitu. Sangat sulit. Eh, ternyata cukup mudah, tapi yang memang perlu waktu 1 jam sih, buat merasa oke. Mesti diasah lagi biar lebih cepat selesaindan oke hasilnya.

    Reply
  5. Tools nya banyak juga ya kak, walau tampak ribet karena belum terbiasa aja. Kalau sudah biasa mengedit dengan aplikasi tersebut pastinya akan menghasilkan gambar yang profesional

    Reply
  6. Dari dulu Aku kepo sama ibis paint, tapi belum cobain. Pas mau download suruh hapus coz memori g cukup. Wkwkwk … Bantu doa biar saya punya hp baru dan bisa cobain ibia paint. Mau bantu transfer juga boleh. Hihi … Nanti pas udah punya ibis paint main lagi ah ke sini buat tutorialnya.

    Reply
  7. Wah seru juga nih Ibis paint. Sejak membaca postingan Mbak Muyass sebenarnya saya sudah tertarik, tapi khawatir jadi lupa waktu trus gak nulis. Saya tipe orangnya gitu kalau lagi seneng sama hal baru, hehe

    Reply
  8. Saya sudah pernah mencoba Ibis paint tapi belum berhasil karena garisnya kurang rapi jadi waktu kasih warna, jadinya berantakan. Wkwkwk. Ibis paint itu butuh sabar dan telaten, juga bikin senang.

    Reply
  9. Saya pernah install aplikasi ini. Tapi abis itu saya hapus karena nggak telaten gambar pakai HP. Apalagi nggak ada pennya. Ini jempol kegedean, jadi ada detail-detail yang susah keliatan.

    Mungkin kalau ada rejeki trus punya stylus pen, boleh deh cobain. Biar nggak emosi jiwa gitu. Wkwkwk

    Reply
  10. Kepo banget sama software ini. Tapi kayaknya belum minat untuk coba dalam waktu dekat, deh. Karena pada dasarnya saya nggak suka editing foto yang macem-macem, gaya editing saya pun berbeda… Tapi suatu saat kalau butuh software dan tutorialnya, saya mampir lagi ke blog ini,,, semoga nggak lupa…

    Reply
  11. Wah, sama dengan putri sulung saya. Dari sejak pertama saya buka aplikasi ini si sulung sudah ribut mau nyoba. Cuma saya bilang kamu gambarnya pakai pensil dulu saja, hehehe

    Reply
  12. Bisa pakai tongkat sihir Bun atau magic wand, kalau biar rapi warnanya. Soalnya kita bisa mengelompokkan warna gitu kalau pakai magic wand. Tapi emang harus telaten, sabar, dan terus berlatih biar tambah luwes serta kece. Hehehe

    Reply
  13. Wah patut dicoba ini, tapi sepertinya saya harus bersemedi dulu paling tidak mata harus diistirahatkan beberapa menit sebelum lanjut lagi melukisnya. Eh itu bisakah seperti itu?

    Reply
  14. Boleh saja kok Bun. Senyamannya saja kalau belajar mengedit foto dan menggambar. Senang sekali soalnya kalau udah menggambar suka lupa kalau udah berjam-jam hehehe

    Reply

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.